News

5+ Cara Mengatasi Lupa Password di Laptop Terbaru 2023

Dalam dunia digital saat ini, keamanan data dan privasi menjadi hal yang sangat penting dan harus diperhatikan. Namun, tidak jarang kita lupa password untuk masuk ke akun atau perangkat digital kita, termasuk di laptop. Hal ini tentu sangat merepotkan dan memakan waktu. Nah, berikut adalah 5+ cara mengatasi lupa password di laptop terbaru 2023 yang harus kamu ketahui.

1. Gunakan Fitur Reset Password Bawaan Windows
Cara pertama yang dapat kamu coba jika lupa password di laptop adalah dengan menggunakan fitur reset password bawaan Windows. Cara ini cukup mudah dan tidak memerlukan software atau aplikasi tambahan. Kamu hanya perlu mengikuti langkah-langkah yang tertera pada panduan reset password yang disediakan oleh Windows. Namun, agar cara ini bisa berhasil, kamu harus memiliki hak akses sebagai administrator di laptop.

2. Reset Password Melalui Akun Microsoft
Jika kamu menggunakan akun Microsoft pada laptop, maka kamu bisa memanfaatkan fitur reset password melalui akun Microsoft. Caranya cukup mudah, yaitu dengan mengunjungi situs resmi Microsoft dan masuk ke akun Microsoft kamu. Kemudian, pilih opsi ‘Lupa Password’ dan ikuti langkah-langkah selanjutnya untuk mereset password akun Microsoft kamu. Setelah itu, kamu bisa menggunakan password baru untuk masuk ke laptop.

3. Gunakan Software Reset Password
Jika kedua cara sebelumnya tidak berhasil, kamu bisa mencoba menggunakan software reset password. Di internet, terdapat banyak software reset password yang bisa kamu download atau gunakan secara online. Namun, pastikan kamu memilih software yang dihargai dan terpercaya, serta cocok dengan versi Windows yang kamu gunakan, agar tidak menimbulkan masalah lain pada laptop kamu.

4. Gunakan Drives Eksternal
Cara ini cukup unik, yaitu dengan menyalin file ‘cmd.exe’ ke sebuah drive eksternal dan memuatnya dari menu ‘boot’ ketika laptop dihidupkan. Setelah itu, kamu bisa melalukan reset password dengan memasukkan perintah-command pada ‘prompt’. Cara ini memerlukan pengetahuan teknis yang lebih, namun cara ini terbukti secara efektif dan aman.

5. Hubungi Professional
Jika semua cara di atas tidak berhasil atau kamu tidak memiliki pengetahuan teknis yang cukup, kamu bisa meminta bantuan dari professional. Tidak sedikit jasa dan profesional yang menawarkan layanan reset password di laptop, terutama mereka yang bergerak di bidang IT. Namun, perlu diingat bahwa kamu harus hati-hati dalam memilih jasa atau profesional yang tepat dan terpercaya agar tidak menimbulkan kerugian.

6. Gunakan Fingerprint atau Windows Hello
Jika kamu menggunakan laptop dengan fitur fingerprint atau Windows Hello, maka kamu tidak akan kesulitan ketika lupa password. Kamu bisa memanfaatkan fitur ini untuk membuka laptop dengan mudah dan cepat tanpa harus ingat password. Namun, pastikan kamu telah mengaktifkan fitur ini dengan benar dan data sidik jari atau fitur pemindai wajah sudah disimpan dengan jelas.

7. Gunakan Password Manager
Terakhir, kamu bisa menggunakan password manager untuk menghindari lupa password di laptop. Password manager adalah aplikasi atau software yang membantu kamu mengingat password dan mengelola password secara otomatis. Dengan password manager, kamu tidak perlu ingat banyak password yang rumit pada akun dan website yang berbeda.

Itulah 5+ cara mengatasi lupa password di laptop terbaru 2023 yang bisa kamu coba. Setiap cara memiliki keunggulan dan kekurangan masing-masing. Namun, yang terpenting adalah memilih cara yang tepat, aman, dan mudah untuk dilakukan. Selalu lakukan langkah-langkah preventif seperti membuat password yang unik dan kompleks, serta memperhatikan keamanan data pada laptop agar terhindar dari lupa password atau tindakan yang mengancam data pada laptop kamu.

5+ Cara Mengatasi Lupa Password di Laptop Terbaru 2023

Lupa dengan password laptop? Bingung caranya bagaimana? Apakah harus di install ulang? Itulah pertanyaan-pertanyaan yang terlintas pada saat kita mengalami kejadian tersebut bukan?

Baca Juga:  Ukuran Kertas A4 dalam Cm, Mm, Inci, Spesifikasi, Fungsi

Tenang karena kami akan memberikan solusinya, kali ini kami akan membahas secara mendetail dan lengkap cara-cara untuk bisa mengembalikan password laptop kalian.

Untuk lebih lengkapnya kalian bisa langsung men-scrol artikel ini sampai akhir.

5 Cara Untuk Mengatasi Lupa Password Laptop

Di bawah ini akan kami jelaskan 5 cara untuk bisa mengatasi bagaimana untuk mengembalikan password laptop yang lupa. Pastinya cara ini mudah dan di jamin akan berhasil.

Untuk cara yang pertama dengan cara login memakai akun administrator, kedua mereset ulang password dari flashdisk, ketiga log in dengan menggunakan safe mode, keempat memakai Hiren’s Boot CD, kelima menggunakan CMD.

Untuk lebih jelasnya lagi kalian bisa ikuti langkah-langkah yang ada di bawah ini.

1. Login Memakai Akun Administrator

Apabila kalian menggunakan Windows 7 dan ingin mengganti password dengan menggunakan akun administrator. Cara agar bisa membuka password yang sudah terkunci dengan memakai akun administrator ialah sebagai berikut.

  1. Pertama kalian ketikan “lusrmgr.msc” di menu “Start” laptop kalian
  2. Kalian akan masuk kedalam “Local Users and Groups
  3. Kemudian kalian pilih “Users
  4. Kemudian kalian klik kanan di akun yang terlihat pada sisi kanan lalu kalian pilih “set password
  5. Kemudian tekan “proceed
  6. Barulah kalian ketikan atau buat password baru
  7. Lalu kalian Klik “ok”

Dengan menggunakan cara ini kalian sudah bisa menggunakan laptop kalian kembali. Kalian pun juga dapat melakukan pengaturan ulang apakah kamu bisa memberikan password kembali atau tidak.

2. Menggunakan Flashdisk Untuk Mereset Password

Kalian dapat memakai file userkey.psw yang kamu letakkan di bagian eksternal misalnya disk / flasdisk. Tapi untuk kemudahan kamu dapat memakai flashdisk sebagai alat agar bisa memasukkan file eksternal tersebut. Cara-caranya yakni sebagai berikut.

  1. Colokkan flashdisk pada saat laptop masih dalam booting
  2. Pada saat sudah selesai booting maka akan muncul tampilan untuk mereset password.
  3. Setelah itu kalian ikuti saja wizard seperti biasanya
  4. Pertama kalian klik “Next” di Wizard yang pertama
  5. Kemudian kalian klik “Removable Disk atau USB Flashdisk
  6. Setelah itu kalian bisa langsung masukkan password yang baru
  7. Kemudian kalian Klik “yes
  8. Tunggu sampai prosesnya 100%
  9. Kemudian kalian klik tombol “finish
  10. Kemudian kalian restart laptop dan masukkan paswordnya dengan yang baru selesai deh.

3. Login Dengan Menggunakan Safe Mode

Cara ketiga yang dapat kalian coba atau kalian terapkan agar bisa membuka kembali password yang terdapat pada laptop kalian ialah dengan memakai safe mode.

Agar dapat membuka kembali password yang sudah lupa dari laptop memakai safe mode yang mengharuskan kalian untuk membukanya dengan memakai yang namanya ‘built in administrator’.

Baca Juga:  Perfect Me MOD APK

Dengan menggunakan alat yang satu ini kamu dapat kembali membuka laptop kalian tanpa dimintai untuk memasukkan password lagi. Untuk langkah-langkahnya bisa kalian ikuti di bawah ini.

  • Pertama kalian nyalakan laptop lalu kalian tekan F8 di saat komputer masih melakukan booting.
  • Laptop akan secara otomatis menampilan “Advanced Boot Options” di layar laptop kalian.
  • Kemudian kalian pilih menu “safe mode” lalu kalian tekan “Enter
  • Laptop akan menyala di dalam kondisi safe mode
  • Lalu kalian pilih “Administrator
  • Apabila laptop telah berhasil masuk kedalam posisi safe mode lalu kalian klik “start” kemudian menuju “control panel
  • Lalu kalian akan masuk kedalam menu “All Control Panel Items
  • Setelah kalian masuk kedalam semua kontrol panel kalian klik “User Accounts
  • Setelah itu kalian tekan “Manage Another Account” lalu kalian pilih akun yang akan ingin kalian ubah passwordnya
  • Setelah itu kalian bisa langsung “change the password
  • Kalian harus mengetikkan password kamu yang baru dua kali
  • Barulah kalian klik “change password
  • Berikutnya kalian tingal restart laptop lalu jalankan laptop kalian seperti biasanya

4. Memakai Bantuan Hiren’s Boot CD

Memakai Hiren’s BootCD kalian bisa mendapatkan manfaat yang baik yang salah satunya kalian bisa mereset ulang password Windows.

Selain itu kalian juga bisa mengganti password contohnya yakni Offline NT Password Changer, NTPWD, NTPWEdit, serta Password Renew. Cara untuk memakai CD ini ialah sebagai berikut.

  1. Pertama kalian masukkan DVD yang ada Hiren’s Boot-nya.
  2. Kemudian kalian tinggal pilih saja tools yang sedang di butuhkan serta kalian juga memilih wizard yang juga sama.

Apabila salah satu tools yang terdapat di aplikasi tersebut tak dapat berfungsi, maka kalian dapat mencoba tools lainnya yang dimana dapat membuka password windows kalian.

5. Menggunakan Command Prompt

Apabila dirasa memakai aplikasi ataupun peralatan yang lain dirasa sangat ribet, maka kalian dapat memakai cara untukt mengganti password laptop kalian tanpa memakai aplikasi tambahan.

Tapi, untuk cara ini kalian harus sangat perhatikan karena cara ini agak lama dan dipastikan 100% akan berhasil. Untuk Cara-caranya bisa kalian simak berikut ini.

  1. Pertama kalian masukkan sebuah disk kosong kedalam laptop kalian
  2. Kedua kalian buka “control panel” pada laptop kalian
  3. Ketiga kalian klik saja “create a system repair disc
  4. Keempat kalian tekan “Troubleshoot
  5. Kelima kalian lanjutkan tekan “advanced options
  6. Keenam kalian pilih “command prompt
  7. Ketujuh barulah kalian masukan perintah satu persatu di partisinya
  8. Kedepalapan silahkan masukkan nama yang sesuai dengan nama si pengguna
  9. Kesembilan kalian tinggal masukkan password barunya
  10. Kesepuluh kalian harus konfirmasi kembali password dengan cara memasukan kembali password yang baru untuk bisa menggunakan password tersebut.
  11. Setelah itu kalian klik “exit
  12. Kemudian kalian bisa restart laptop kalian dan login dengan menggunakan password baru.

Untuk cara pengisian partisinya bisa kalian simak artikel sebelumnya Lupa Password Windows 10, Dan itulah ke lima cara mengatasi Lupa Password Laptop, semoga dapat bermanfaat untuk kalian semua dan selamat mencoba, kalian bisa melihat artikel lainnya di android62.com.